IN THIS ISSUE: MEMPENGARUHI ANGGARAN, MEMPERLUAS JAMINAN KESEHATAN , MENANTANG KESALAHPAHAMAN , MEMBUAT ALAT DATA, SUDUT BLOG, SUDUT TEKNOLOGI, PUBLIKASI IBP, DARI LAPANGAN
Edisi Khusus: Pekerjaan Anggaran Di Negara-Negara Bagian A.S.
State Priorities Partnership (SPP/Kemitraan Prioritas Negara Bagian) adalah jaringan organisasi masyarakat sipil yang terlibat dalam analisa dan advokasi anggaran di tingkat negara bagian (sub nasional) di A.S. SPP dikoordinasi oleh Center on Budget & Policy Priorities. Meskipun konteks anggaran di mana para mitra SPP bekerja biasanya lebih transparan dan terbuka terhadap partisipasi masyarakat sipil dibanding banyak konteks anggaran di mana mitra IBP bekerja, kami yakin bahwa para anggota kedua jaringan ini dapat banyak belajar dari satu sama lain. Edisi kali ini menyoroti karya menarik dan inovatif yang dihasilkan organisasi-organisasi ISP sehingga kami mengharapkan berbagai kelompok anggaran lain di seluruh dunia akan terinspirasi oleh mereka, belajar dari mereka, dan meniru mereka.
Membangun Pengaruh Kebijakan
Menanggapi Proposal APBN di California
Memperluas Jaminan Kesehatan di New Hampshire
Menggunakan Data Anggaran
Menggunakan Data untuk Menantang Kesalahpahaman di Nebraska
Membawa Data Anggaran ke Publik: Menciptakan Sarana bagi Warga Negara
Sudut Blog
Sudut Teknologi
Situs Web dan Aplikasi Menghadirkan Data Pengeluaran Pemerintah Kepada Masyarakat
Publikasi
Bacaan Lebih Lanjut dari Lapangan
Membangun Pengaruh Kebijakan
Menanggapi Proposal APBN di California , oleh Chris Hoene, California Budget and Policy Center
California Budget and Policy Center (“Budget Center,” dulunya bernama California Budget Project) adalah sebuah organisasi masyarakat sipil yang terlibat dalam analisa anggaran dan pendidikan publik dengan tujuan memajukan kebijakan yang meningkatkan hasil-hasil bagi kalangan berpenghasilan rendah dan menengah di California. Salah satu kontribusi paling berharga bagi proses anggaran adalah melibatkan sekumpulan kegiatan yang membantu masyarakat sipil, pembuat kebijakan, media, dan masyarakat luas untuk memahami implikasi perpajakan dan kebijakan pembelanjaan yang terdapat dalam proposal anggaran gubernur, dan tanggapan kalangan legislatif negara bagian ini terhadap proposal itu.

Pada tanggal 10 Januari atau sebelumnya setiap tahun, Gubernur California diwajibkan oleh konstitusi negara untuk menerbitkan usulan anggaran untuk tahun fiskal berikutnya. Setelah diterbitkan, tim di Budget Center segera mengkaji proposal tersebut dan mengeluarkan pernyataan melalui siaran pers dan berbagai saluran media sosial kami yang mengemukakan “gambaran keseluruhan” dari kami mengenai dari anggaran yang diusulkan gubernur. Pernyataan tersebut memungkinkan kami untuk merumuskan anggaran bagi pembuat kebijakan. Hal ini juga berperan pada pandangan pendukung dan pemangku kepentingan lainnya serta liputan media perihal proposal anggaran itu.
Selanjutnya, Budget Center melakukan analisa “Pandangan Pertama” yang lebih substantif dan rinci dan diterbitkan dalam satu atau dua hari setelah pendahuluan proposal anggaran. Analisa ringkasan ini memberikan banyak sekali konteks mengenai hal-hal yang paling kami pedulikan. Misalnya, dalam sejumlah bidang bagi usulan anggaran tahun 2015-2016, kami membandingkan usulan pengeluaran Gubernur dengan tingkat pengeluaran sebelum resesi guna menyoroti sejauh mana negara bagian ini telah berinvestasi kembali untuk sistem-sistem dan pelayanan publik yang vital. Dengan analisa ini, kami bertujuan meringkas proposal Gubernur ke dalam istilah yang jelas dan mudah dipahami dengan menyajikan perspektif kami sendiri, selain juga memungkinkan pembaca untuk mengevaluasi anggaran yang diusulkan mengingat bidang-bidang masalah dan prioritas mereka sendiri.
Langkah kami selanjutnya adalah menganalisa berbagai proposal pendapatan dan pengeluaran secara rinci dan berdasarkan daerah layanan serta menyajikan hasilnya dalam grafik dan tabel yang dapat diakses dalam “buku tabel.” Buku tabel kami merupakan hasil karya yang substansial. Versi digital dan cetak dari buku tabel tersebut digunakan oleh Budget Center, pembuat kebijakan, dan pendukung untuk presentasi, publikasi, dan dokumen-dokumen lainnya yang bertujuan mempengaruhi keputusan mengenai anggaran akhir. Buku tabel ini adalah sumber yang berharga bagi Budget Center dalam mendidik anggota legislatif dan staf mereka, bekerja sama dengan para pendukung dan pemegang kepentingan utama lainnya, dan sebagai alat pendidikan publik bagi khalayak pelayanan masyarakat di seluruh negara bagian tersebut. Tetapi perlu dicatat bahwa dimensi buku tabel ini tidak ditujukan kepada media.
Segera setelah buku tabel tersebut siap diterbitkan, biasanya kami melakukan acara pengarahan singkat atau serangkaian acara pengarahan singkat, mengenai proposal anggaran Gubernur di ibukota California, Sacramento. Meskipun awalnya ditargetkan untuk staf legislatif, kami mengamati bahwa kini pengarahan singkat cenderung untuk menarik lebih banyak pendukung masyarakat sipil. Pada tahun 2014, kami juga melakukan pengarahan singkat mengenai buku tabel tersebut disertai webinar, dan hadirin yang mengikutinya meningkat dua kali lipat. Di masa mendatang, kami berencana mengadakan serangkaian pengarahan singkat dan webinar yang menargetkan layanan tertentu dan bidang-bidang masalah.
Meskipun menurut kami semua upaya ini meraih kesuksesan, kami akui bahwa mencakup seluruh proposal anggaran merupakan tantangan besar. Kami juga mendapati bahwa keseluruhan cakupan proposal anggaran bersaing dengan keinginan para pembuat kebijakan dan pendukung akan cakupan sasaran prioritas masalah mereka sendiri. Sebagai tanggapan, kami juga membuat serangkaian publikasi pendek sebanyak 1-2 lembar berisi pengarahan singkat atau fakta, atau “data hit” sebanyak 1 halaman berisi hal-hal khusus dalam usulan anggaran. Publikasi yang lebih pendek ini bersama tampilan pesan dalam blog telah diterima dengan amat sangat baik. Angka-angka dan grafik dari pengarahan singkat tersebut berulang kali digunakan oleh para pembuat kebijakan dan pendukung sepanjang tahun.

Akhirnya, sebagai bagian dari susunan pekerjaan kami dalam menganalisa usulan anggaran, kami juga menyediakan serangkaian pengarahan singkat untuk berbagai kaukus utama dalam badan legislatif dan memberikan kesaksian yang diundang dalam dengar pendapat legislatif.
Kami telah mempelajari beberapa pelajaran penting selama bertahun-tahun dari proses ini yang telah membantu kami meningkatkan cara mendukung pembuat kebijakan dan staf, serta pendukung sektor, dalam upaya mereka untuk mempengaruhi dan meningkatkan anggaran publik. Antara lain adalah:
- Bertindak dengan cepat: Baik mengenai usulan anggaran Gubernur atau proposal kebijakan tertentu, kami mencoba menilai proposal tersebut dengan cepat, merumuskan dan membagikan pesan-pesan kami lebih awal, kemudian menyelami rincian analisa yang mendukung upaya pembuat kebijakan dan advokat untuk secara positif mempengaruhi kebijakan yang meningkatkan hasil-hasil bagi kalangan berpenghasilan rendah dan menengah di California.
- Menyadari khalayak: Ada gunanya menyajikan bukti dari analisis kami dalam berbagai format sesuai dengan berbagai macam kebutuhan khalayak target kami.
- Jadilah fleksibel: Kami menyesuaikan proses kami setiap tahun untuk mengatasi berbagai keadaan dan peluang tertentu. Kami juga mencoba melakukan penilaian yang serius mengenai apakah usaha kami mencapai hasil yang kami inginkan di sepanjang proses yang ada. Jika menurut kami tidak ada hasilnya, kami bersedia untuk meninggalkan model sebelumnya dan mencari strategi baru.
Untuk informasi lebih jauh mengenai California Budget & Policy Center, kunjungi www.calbudgetcenter.org.
Memperluas Jaminan Kesehatan di New Hampshire , oleh AnnMarie French, New Hampshire Fiscal Policy Institute
Pada tahun 2014, negara bagian New Hampshire mengambil langkah penting untuk mencapai kesetaraan kesehatan yang lebih besar bagi ribuan penduduk pekerja keras. Pada akhir bulan Maret, gubernur menandatangani New Hampshire Health Protection Program (NHHPP/Program Perlindungan Kesehatan New Hampshire) menjadi undang-undang. Program ini berpotensi memperluas asuransi kesehatan dengan harga terjangkau bagi 50.000 orang berpenghasilan rendah.
Pengesahan undang-undang ini menandai upaya selama lebih dari 20 bulan yang diperjuangkan oleh New Hampshire Fiscal Policy Institute – sebagai analis, pendukung, dan komunikator – guna memastikan bahwa negara bagian ini memanfaatkan perubahan kebijakan kesehatan di tingkat federal yang menyediakan dana untuk memperluas asuransi kesehatan dengan harga terjangkau bagi penduduk berpenghasilan rendah di New Hampshire.

Perawatan Kesehatan di Amerika
Salah satu inisiatif kebijakan utama dalam pemerintahan Obama adalah mereformasi asuransi kesehatan A.S. Affordable Care Act (ACA/Undang-Undang Perawatan Kesehatan Dengan Harga Terjangkau), atau kadang-kadang disebut sebagai “Obamacare,” ditandatangani menjadi undang-undang federal pada tahun 2010 dengan tujuan memastikan bahwa semua penduduk Amerika memiliki akses ke jaminan kesehatan. Bagian Medicaid Expansion (Perluasan Medicaid) dari UU ini menyediakan dana bagi negara-negara bagian untuk memperluas jaminan kesehatan dengan harga terjangkau bagi penduduk berpenghasilan rendah.
Bekerja di Tingkat Negara Bagian
New Hampshire Fiscal Policy Institute (NHFPI) adalah organisasi nirlaba yang independen dan bekerja di tingkat negara bagian. Kami berdedikasi untuk meneliti, mengembangkan, dan mempromosikan kebijakan publik yang memupuk peluang ekonomi dan kemakmuran ekonomi bagi semua warga New Hampshire, dengan penekanan pada keluarga dan orang-orang berpenghasilan rendah dan menengah.
Dalam perdebatan kebijakan kesehatan selama berbulan-bulan di New Hampshire, kami bekerja untuk membantu pembuat kebijakan dan masyarakat memahami dampak perluasan Medicaid terhadap perekonomian, anggaran, dan penduduk New Hampshire. Kami juga membantu koalisi mitra yang luas untuk menyampaikan dukungan mereka terhadap perluasan ini dan membentuk opini publik
Ketika staf NHFPI sedang tidak sibuk memberikan presentasi publik, berbicara kepada wartawan, atau tampil dalam wawancara radio atau TV, kami membantu menyiapkan para legislator dan pemimpin organisasi mitra untuk melakukan hal yang sama. Selain itu, kami secara rutin berkonsultasi dengan pimpinan legislatif, staf kepemimpinan, dan legislator perseorangan tentang substansi dan pemilihan waktu usulan perubahan dalam hukum.
Pengaruh Reformasi
Sejak awal Maret 2015, lebih dari 36.000 orang yang terdaftar di NHHPP. Dalam pelaksanaan selama enam bulan pertama, jumlah pasien tanpa asuransi yang membutuhkan perawatan di ruang gawat darurat menurun hingga 17 persen – bukti bahwa program ini mengurangi biaya perawatan tidak terkompensasi dan bahwa orang-orang menerima perawatan kesehatan yang mereka butuhkan dengan biaya lebih hemat.
NHHPP diperkirakan akan membawa $2,4 milyar ke dalam perekonomian New Hampshire hingga tahun 2020. Namun tanpa pengesahan ulang oleh legislatif, yang NHHPP akan tenggelam pada akhir tahun 2016 dan merampas akses ke jaminan kesehatan dengan harga terjangkau dari ribuan orang yang baru mendapatkan asuransi. Hal ini akan membuat banyak di antara mereka terpaksa melupakan perawatan kesehatan yang dibutuhkan oleh mereka beserta keluarga mereka, atau terpaksa melepaskan berbagai kebutuhan lain agar dapat membayar layanan kesehatan.
Langkah Selanjutnya
Saat ini badan legislator New Hampshire memperdebatkan APBN tahun 2016-2017. Bersama para mitra kami, kami berupaya mempromosikan manfaat pengesahan ulang NHHPP dan masuknya pendanaan program dalam anggaran berikutnya. Di saat yang sama, kami berupaya mendidik para perancang UU, pembuat kebijakan, dan masyarakat umum tentang bahaya usulan pemotongan pajak perusahaan, yang mengancam kemampuan negara bagian ini untuk melayani warga, memupuk pertumbuhan ekonomi, dan mempertahankan masyarakat yang sehat Selagi perdebatan mengenai sumber daya yang terbatas terus terjadi, tampaknya badan legislatif siap sekali lagi untuk memangkas program layanan kesehatan dan layanan kemanusiaan yang sangat penting.
Melalui analisa, kesaksian, publikasi dan penyajian publik secara rutin, kami akan terus memperlihatkan kebijaksanaan fiskal dari NHHPP dan berbagai kebijakan publik lainnya yang mendorong peluang ekonomi dan kemakmuran bagi semua penduduk New Hampshire, terutama keluarga dan orang-orang berpenghasilan rendah dan menengah di negara bagian ini.
Untuk informasi lebih jauh mengenai New Hampshire Fiscal Policy Institute, hubiungi AnnMarie French di [email protected] atau ikuti @NHFPI di Twitter.
Menggunakan Data Anggaran
Menggunakan Data untuk Menantang Kesalahpahaman di Nebraska oleh Chuck Brown, OpenSky Policy Institute
OpenSky Policy Institute adalah organisasi non-partisan yang melakukan penelitian dan analisa keuangan publik di negara bagian Nebraska. Fungsi utama kami adalah menghasilkan data dan bukti untuk mendorong perdebatan lebih baik yang berdasarkan informasi tentang anggaran negara dan membantu perancang UU untuk membuat keputusan kebijakan yang lebih baik.
Penelitian baru-baru ini yang dilakukan oleh OpenSky mengenai pendapatan negara bagian di Nebraska menggambarkan kekuatan penggunaan data untuk menantang kesalahpahaman dan berkontribusi secara bermakna terhadap kebijakan yang lebih baik.
Wajib Pajak di Pedesaan dibanding Wajib Pajak di Perkotaan
Ada kepercayaan lama di Nebraska bahwa penduduk perkotaan membayar pajak lebih tinggi daripada penduduk pedesaan. Selama ini terdapat anggapan bahwa meskipun petani membayar pajak properti, mereka dapat dengan mudah menghindari membayar pajak penghasilan dengan cara membeli mesin dan perlengkapan di tahun yang menguntungkan, sehingga mengurangi laba bersih mereka dan memberikan kontribusi lebih sedikit ke kas negara dibandingkan penduduk perkotaan.
Dalam beberapa tahun terakhir, nilai lahan pertanian di Nebraska terus meroket. Naiknya harga tanah di daerah pedesaan telah menyebabkan peningkatan besar dalam pajak properti, sedangkan pendapatan di pedesaan tidak mampu mengikuti. Apa artinya hal ini bagi kontribusi pajak dari penduduk pedesaan?
Menurut penelitian kami, sejak tahun 2007 penduduk pedesaan di Nebraska membayar gabungan pajak penghasilan dan pajak properti yang jauh lebih banyak dibanding penduduk perkotaan. Dengan kata lain, anggapan lama bahwa penduduk perkotaan membayar pajak lebih banyak sudah tidak lagi berlaku.
Menemukan Data

Menemukan cara untuk menghadirkan data yang ke diskusi ini ternyata sulit dan memerlukan pemikiran yang kreatif, dan mungkin hal ini menjadi sebagian alasan kesalahpahaman yang terus berlanjut. Ada banyak ukuran dan sifat pengoperasian pertanian – mulai dari pertanian paruh waktu untuk sekedar hobi sampai pertanian perusahaan besar – sehingga menyulitkan pembuatan perbandingan yang setara antara petani dengan bukan petani.
Namun Nebraska dibagi menjadi 93 kabupaten dan rincian data sering tersedia di tingkat kabupaten. Dengan menggabungkan pajak, pendapatan, populasi dan data lainnya dari berbagai sumber, kami mampu mengelompokkan semua kabupaten itu berdasarkan prevalensi lahan pertanian mereka. Hal ini memungkinkan kami mengukur pajak penghasilan dan pajak properti berdasarkan per kapita dan sebagai bagian penghasilan untuk setiap kabupaten dan membandingkan antara kabupaten yang banyak memiliki pertanian dengan lebih banyak daerah perkotaan.
Berdasarkan kedua pengukuran ini, meskipun pajak penghasilan lebih rendah di daerah pertanian, namun gabungan pajak properti dan pajak penghasilan jauh lebih tinggi sehingga menjadi petunjuk yang kuat bahwa anggapan lama itu tidak benar.
Membangun Pemahaman Lebih Baik Mengenai Keuangan Publik
Pengarahan singkat mengenai kebijakan kami berkaitan dengan pajak pedesaan mendapat banyak perhatian dari perancang UU danjurnalis di seluruh negara bagian ini. Saat itu badan legislatif sedang memperdebatkan pajak properti, yang merupakan sumber terbesar bagi pendanaan untuk sekolah-sekolah di Nebraska. Bukti kami membantu memberikan wawasan baru ke dalam perdebatan ini dan menantang anggapan lama.
Ini hanyalah satu contoh pekerjaan OpenSky. Meskipun pengarahan singkat tentang hal ini menarik minat yang besar dalam masyarakat yang lebih luas, kami juga melakukan pemeriksaan yang lebih mendalam mengenai berbagai hal yang amat sangat penting bagi tata laksana negara bagian kami. Antara lain menyelidiki proses APBN dan pendanaan pendidikan, dua hal yang kami bahas dalam buku teks pengantar yang telah kami terbitkan. Benang merah dari semua upaya kami adalah untuk membiarkan data tersebut memandu pekerjaan kami.
Kami telah mencapai banyak sekali kesuksesan dengan pendekatan yang kami gunakan. Data dan bukti kami telah menyebabkan para perancang UU menolak usulan pemotongan pajak penghasilan yang dramatis yang sedianya mungkin akan mengalihkan pajak lebih besar ke penduduk berpenghasilan menengah dan berpenghasilan rendah di Nebraska dan meninggalkan lubang menganga dalam anggaran negara begian kami. Pekerjaan kami juga telah mendorong negara bagian ini melakukan studi komprehensif mengenai kode pajak dan memberlakukan langkah-langkah yang akan memperketat pengawasan publik terhadap subsidi bisnis negara bagian kami.
Kami menemukan bahwa sebagian besar perancang UU sangat menghargai penelitian dan analisa kami karena membantu membawa kejelasan pada diskusi yang kompleks. Dan kami merasa sangat puas karena melihat pekerjaan kami mampu membentuk dialog kebijakan di negara bagian kami dengan cara yang menguntungkan semua penduduk Nebraska.
Untuk informasi lebih jauh mengenai OpenSky Policy Institute, kunjungiwww.openskypolicy.org.
Membawa Data Anggaran ke Publik: Menciptakan Sarana bagi Warga Negara oleh Oliver Bernstein, Center for Public Policy Priorities
Center for Public Policy Priorities adalah organisasi kebijakan publik nirlaba yang independen di negara bagian Texas. Kami menggunakan data dan analisa untuk mengadvokasi kebijakan yang akan memberikan kesempatan kepada semua penduduk Texas untuk bersaing dan meraih kesuksesan dalam hidup, yang mencakup hal-hal seperti kesehatan, pendidikan, dan peluang ekonomi. Baik apakah mendokumentasikan jumlah uang yang diperlukan untuk mendukung suatu keluarga atau mencatat berbagai pilihan sulit yang harus dihadapi keluarga yang bekerja demi bertahan hidup, Center menyediakan data dan cerita yang menyoroti tantangan yang dihadapi oleh kalangan berpenghasilan rendah dan menengah di Texas setiap hari, di samping konsekuensinya bagi Texas jika kami gagal bertindak.

Selama sepuluh tahun terakhir, Better Texas Family Budgets Project (Proyek Anggaran Keluarga Texas yang Lebih Baik) telah membantu menjawab pertanyaan tentang apa yang benar-benar dibutuhkan untuk dapat “bertahan” dan “meraih keberhasilan” di Texas. Artinya, kami membantu menentukan pendapatan yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan dasar (sewa, makanan, perawatan anak) tanpa dukungan publik tambahan dan untuk menabung sedikit bagi masa depan. Salah satu kekuatan utama dari alat ini adalah kemampuan menghasilkan data yang disesuaikan berdasarkan ukuran keluarga dan untuk setiap 26 wilayah metro di Texas. Di negara bagian yang besar dan beragam seperti Texas, di mana gaji dan biaya hidup sangat bervariasi, penting bagi pengguna untuk dapat mengakses data tertentu ke daerah asalnya.
Bagi sebagian besar keluarga untuk memenuhi kebutuhan, mereka akan perlu memiliki penghasilan dua kali lipat dari tingkat kemiskinan federal (misalnya, sekitar $50.000 untuk keluarga berjumlah empat orang di Austin, TX). Anggaran keluarga juga menganalisa apakah pekerjaan yang paling umum di daerah itu mampu menafkahi kebutuhan dasar keluarga.
Mengaktifkan Anggaran
Tapi alat ini bukan hanya tentang memperkirakan anggaran keluarga. Melainkan tentang melibatkan pengguna mengenai pertanyaan perihal apa yang terjadi bila keluarga tidak mendapatkan cukup penghasilan. Dengan menyoroti biaya-biaya dasar tertentu yang membentuk anggaran keluarga, mudah untuk melihat bagaimana keluarga terpaksa mengambil pilihan sulit seperti memilih tempat penitipan anak berkualitas rendah, tinggal di perumahan yang tidak aman, atau bepergian tanpa asuransi kesehatan demi berusaha mengatur penghasilan mereka yang terbatas. Sayangnya, pilihan ini bisa memperhadapkan keluarga mereka pada risiko lebih besar mengenai masalah keselamatan atau kesehatan.
Pada tahun 2013, kami juga membuat sebuah film dokumenter berjudul A Fighting Chance (Kesempatan Berjuang), guna membantu memasukkan kisah pribadi di balik statistik yang membuka mata mengenai data anggaran keluarga. Film dokumenter ini menelusuri berbagai kondisi dan peristiwa yang dapat menenggelamkan keluarga ke dalam krisis dan kemiskinan.
Tujuan kami adalah meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai kesulitan yang dihadapi oleh keluarga yang berpenghasilan terbatas dan memberikan patokan yang realistis bagi perencanaan dan evaluasi di tingkat lokal dan tingkat negara bagian sehingga kami dapat membangun kemauan politik untuk kebijakan publik yang pintar yang meningkatkan keamanan perekonomian bagi seluruh penduduk Texas.
Hasil dari Rangkaian Acara di Berbagai Tempat yang Kami Selenggaran Mengeni Anggaran Keluarga
Alat Family Budgets (Anggaran Keluarga) ini begitu luar biasa dan mudah digunakan, tetapi orang-orang yang sibuk masih membutuhkan panduan untuk memberikan konteks dan narasi. Untuk mempromosikan alat ini dan membantu orang-orang memahami manfaatnya, kami memulai serangkaian acara di berbagai komunitas di seluruh negara bagian Texas. Di setiap acara itu, seorang pembicara membantu orang-orang “memahami” – dengan menyajikan cara penggunaan alat ini, menjawab pertanyaan dari masyarakat, dan membantu orang-orang memahami implikasi temuan tersebut. Sampai hari ini, kami telah membagikan Alat Better Texas Family Budgets (Anggaran Keluarga Texas yang Lebih Baik) dan film dokumenter di 18 kota kepada lebih dari 2.200 penduduk Texas.

Di tingkat lokal, sebuah Badan Pengembangan Tenaga Kerja menggunakan data Anggaran Keluarga untuk menentukan sertifikat perguruan tinggi masyarakat mana yang akan mereka biayai dengan uang rakyat berdasarkan apakah pekerjaan-pekerjaan tersebut mampu membayar gaji yang menafkahi keluarga atau tidak. Dallas Women’s Foundation menggunakan pekerjaan anggaran keluarga kami sebagai cara untuk meningkatkan kesadaran mengenai masalah ekonomi bagi kaum wanita di Texas dan sembilan daerah metro. Dan dalam upaya mendidik kebijakan di seluruh negara bagian mengenai hak-hak pemilih, data anggaran keluarga ini digunakan untuk menunjukkan bagaimana biaya tambahan untuk mendapatkan ID pemilih yang lebih ketat akan berbiaya mahal, sehingga pasti akan menyebabkan pajak jajak pendapat atas penduduk berpenghasilan rendah di Texas, dan “mengakibatkan beban yang tidak konstitusional atas hak memilih. . . . ” Meskipunkeputusan hakim federal di Corpus Christi dibatalkan oleh Mahkamah Agung federal, hal ini menunjukkan dampak data keamanan perekonomian keluarga dalam membentuk hukum negara bagian.
Yang Telah Kami Pelajari Membuat Alat Anggaran Keluarga juga telah mengajarkan kami beberapa prinsip dasar yang bisa berguna untuk diterapkan pada berbagai macam alat data. Antara lain adalah:
- Menyesuaikan data untuk masyarakat lokal membuat data menjadi lebih relevan.
- Orang-orang memetik manfaat dari panduan yang dapat memberikan konteks dan “memahami” antara data anggaran dan kehidupan sehari-hari.
- Memberikan informasi mengenai pendapatan (dalam alat Anggaran Keluarga, pendapatan mencakup pekerjaan dan penghasilan) maupun pengeluaran akan menciptakan gambaran lebih lengkap mengenai anggaran.
Untuk informasi lebih jauh mengenai Center for Public Policy Priorities, kunjungi www.forabettertexas.org.
Sudut Blog
Myanmar Membutuhkan Tata Laksana yang Lebih Baik, Bukan Hanya Pemerintahan yang Lebih Kuat
Myanmar telah mengalami perubahan pemerintahan yang dramatis selama beberapa tahun terakhir. Para donatur internasional sedang bekerja pada sebuah mengerjakan program dukungan yang ambisius untuk reformasi keuangan publik. Tapi apakah dukungan terlalu berfokus pada penguatan pemerintah, dengan mengorbankan dukungan terhadap tata laksana yang lebih partisipatif dan lebih terbuka?
Harga Reformasi Pensiun di El Salvador
Para pekerja di Salvador telah kehilangan ratusan juta dolar untuk membayar bunga yang seharusnya ditanggung oleh pemerintah atas pensiun negara, menurut sebuah keputusan belum lama ini oleh Mahkamah Agung El Salvador. Rocio Campo dari IBP menyelami seluk-beluk perdebatan yang sedang berlangsung mengenai pensiun tersebut dan dampak yang bisa ditimbulkan oleh reformasi terhadap jumlah dana yang tersedia bagi pelayanan publik lainnya.
Melibatkan Masyarakat dalam Anggaran: Obrolan Twitter di Kenya
Bagaimana kita dapat menggunakan teknologi untuk membantu melibatkan masyarakat dengan hal-hal anggaran? Tampilan pesan ini meneliti bagaimana IBP Kenya menggunakan Twitter, khususnya obrolan di Twitter , untuk mengajak masyarakat terlibat dalam diskusi yang sangat bersifat teknis mengenai bagaimana pendapatan di Kenya harus dibagi di antara 47 kabupaten.
Sudut Teknologi
Situs Web dan Aplikasi Menghadirkan Data Pengeluaran Pemerintah Kepada Masyarakat
Pemerintah semakin menanggapi panggilan dari luar dan dalam untuk memperbaiki tingkat transparansi dalam proses dan sistem anggaran publik sebagai cara untuk mengelola sumber daya publik yang lebih efisien dan efektif sehingga dapat lebih meresponi kebutuhan dan prioritas warganya. Dan di saat pemerintah menanggapi semua seruan ini, warga terus memberikan dukungan mereka terhadap transparansi dan pertanggungjawaban keuangan. Namun anggaran pemerintah dapat menjadi sangat rumit dan sulit secara teknis bagi rata-rata masyarakat, sehingga menjadi prioritas bagi pemerintah untuk memberikan informasi ini secara jelas dan sederhana. Situs web dan aplikasi telah menjadi cara yang populer, relatif murah, dan mudah bagi pemerintah untuk memberitahu warga mereka tentang pengeluaran uang mereka.
Di A.S., pemerintah federal menerbitkan anggaran Tahun Fiskal Presiden 2016 dalam format yang dapat dibaca mesin. Dengan menggunakan data ini, Socrata (perusahaan perangkat lunak berbasis awan yang membantu berbagai organisasi sektor publik untuk meningkatkan transparansi dan pelayanan masyarakat) memuatnya ke dalam pengalaman interaktif bernama aplikasi Open Budget (Anggaran Terbuka). Pengguna dapat menelusuri untuk menjelajahi prioritas dan inisiatif pembelanjaan pemerintah. Selain pemerintah federal, beberapa pemerintah kota di A.S. juga menggunakan platform ini.
Di tingkat kabupaten dan kota di A.S., pemerintah semakin membuka pembukuan mereka kepada masyarakat dengan menggunakan perangkat lunak sepertiOpenGov untuk memungkinkan pengguna melakukan berbagai hal seperti melihat pengeluaran setiap departemen. Dan tampaknya gerakan ke arah transparansi fiskal juga sangat meningkat. Sebuah laporan tahun 2013 dari A.S. Menurut Public Interest Research Group (Kelompok Penelitian Kepentingan Publik), 17 dari 30 kota yang paling padat penduduknya di A.S. memiliki platform keuangan yang terbuka dan dapat dicari (lihat daftar delapan delapan situs web transparansi keuangan kota yang terbaik untuk melihat perbandingannya terhadap satu sama lain) danlaporan lain pada tahun 2014 mendapati bahwa untuk pertama kalinya setiap negara bagian memiliki situs web untuk transparansi keuangan.
Meskipun mungkin kami tidak dapat menciptakan hubungan langsung antara situs-situs web anggaran seperti di atas dan hal-hal seperti peningkatan layanan, sungguh merupakan rambu yang menggembirakan dan penuh harapan di jalan menuju transparansi anggaran, partisipasi anggaran, dan pertanggungjawaban anggaran.
Publikasi
Ringkasan Anggaran No. 29 – Apakah Perusahaan Negara Berubah Di Bawah Pendelegasian?” Sebagai kelanjutan dari ringkasan kami sebelumnya mengenai perusahaan negara di Kenya, ringkasan ini mengkaji peran entitas-entitas tersebut sejak awal pendelegasian pada tahun 2012.
Bacaan Lebih Lanjut dari Lapangan – Liputan relevan mengenai masalah anggaran dan keterlibatan masyarakat sipil dalam penyusunan anggaran masyarakat dari jurnal akademis dan jurnal profesional
Development Entrepreneurship (Kewirausahaan Pembangunan): How Donors and Leaders Can Foster Institutional Change (Bagaimana Donatur dan Pemimpin Mampu Mendorong Perubahan Kelembagaan),” sebuah makalah karya Asia Foundation and the Overseas Development Institute, menggambarkan dan menjelaskan salah satu versi pendekatan Asia Foundation untuk bekerja secara politik yang disebut sebagai Kewirausahaan Pembangunan. Model operasional ini mulanya dikembangkan diFilipina dan menyediakan alternatif yang koheren dan berdasarkan bukti untuk praktek donatur standar.
Makalah Matt Andrews berjudul “Benefits and Costs of the Governance & Institutions Targets for the Post-2015 Development Agenda (Manfaat dan Biaya untuk Target Pemerintahan & Lembaga bagi Agenda Pembangunan Pasca Tahun 2015)” mempertanyakan gagasan mengenai tujuan pembangunan pasca tahun 2015 dan mencakup tata laksana dalam tujuan-tujuan tersebut. Namun dengan memperhatikan bahwa indikator pemerintahan kemungkinan akan dimasukkan, penulis menyarankan agar tidak menggunakan target yang sama secara global melainkan sebaliknya membiarkan pemerintah memilih sekumpulan proses dan hasil yang sesuai dengan keadaan mereka masing-masing.
Dalam makalah yang ditulis oleh Gianpaolo Baiocchi dan Ernesto Ganuza, “Penyusunan Anggaran Partisipatif: Seolah Emansipasi Bermakna Penting (Participatory Budgeting:As If Emancipation Mattered),” secara kritis penulis memperlihatkan penyebaran penyusunan anggaran partisipatif di seluruh dunia dan menyarankan untuk lebih hati-hati dalam mempertimbangkan sebagian fiturnya yang kurang terkenal, misalnya menghubungkan pertemuan penyusunan anggaran dengan penggunaan kekuasaan.
Dalam artikel di Nature , “Corruption: Good Governance Powers Innovation (Korupsi: Inovasi Kekuasaan Tata Laksana yang Baik),” penulis memperingatkan bahwa korupsi menghambat inovasi dan menunjukkan perlunya pengawasan yang lebih ketat terhadap pengeluaran publik agar potensi ilmu pengetahuan dan teknologi dapat terpenuhi.
Laporan Open Data Institute, “Supporting Sustainable Development with Open Data (Mendukung Pembangunan Berkelanjutan dengan Data Terbuka),” menetapkan cara-cara yang dapat digunakan oleh pemerintah, donatur, dan lembaga swadaya masyarakat internasional – dengan dukungan peneliti, masyarakat sipil dan industri – untuk menggunakan data terbuka guna membantu mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.